PENDOPO-Warga minta jalan lingkar Desa Lubuk Layang Kecamatan Pendopo, diperbaiki karena kerena sebagian besar badan jalan rusak parah. Diketahui panjang jalan berkisar 800 meter dan lebar 6 meter dibangun secara swadaya oleh masyarakat.
Menurut Ida (34) warga Pendopo kepada koran ini mangatakan, keadaan jalan penuh dengan batu koral dan lobang yang digenangi air sehingga menghambat transportasi. Hal ini dikhawatirkan berpotensi terjadinya laka lantas apalagi jalan tersebut telah berumur 20 tahun dibangun sekitar tahun 1990.
“Saya khawatir apabila tidak segera diperbaiki, laju perekonomian akan terhambat. Karenanya kami mengharapkan adanya perhatian dari pemerintah untuk segera melakukan pembangunan jalan lingkar tersebut,” ungkap Mardian (34) warga Pendopo.
Dikatakannya, setiap musim hujan jalan tersebut selalu digenangi air dan berlumpur. Menurutnya jalan sangat membatu masyarakat dalam memperlancarkan tranportasi dan mempermudah warga untuk berpergian kekebun.
“Jangankan mobil, motor saja susah untuk melintasi jalan tersebut, karena adanya lobang yang digenangi air sangat menganggu,” ujarnya.
Kerusakan jalan yang tak kunjung diperbaiki, membuat para pengguna jalan tampak kesulitan menghindari lubang di jalan yang begitu lebar. Meski sudah berhati-hati, terkadang ada pula kendaraan yang terjebak dalam lubang. Hampir sebagian besar ruas jalan itu rusak parah.
Jalan tersebut sangat dibutuhkan jika badan jalan provinsi tertutup adanya tenda persedekahan warga. Sehingga pemindahan jalur beralih ke jalan lingkar agar tidak menghambat laju lalu lintas. Karena badan jalan mengalami kerusakan harapan warga kepada Pemkab Empat Lawang dapat melakukan pembangunan kembali jalan.
“Setidaknya ada perbaikan pada jalan lingkar karena jika tidak dilakukan secepatnya dikhawatirkan kami tidak bisa mengunakan jalan lingkar itu lagi, karena jalan ini sangat membatu kami dalam melakukan aktifitas keseharian,” sambung Edy (48) warga Lubuk Layang. (K-3)
0 komentar