SMKN 1 Tidak ada Lahan Parkir

Selasa, 05 Oktober 2010

EMPAT LAWANG- Belum adanya tempat parkir di lingkungan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Tebing Tinggi di Desa Tersan, membuat kondisi parkir kendaraan terlihat semerawut. Kepala SMK Negeri 1 Tebing Tinggi Zukri Anwar mengatakan, lokasi pembangunan lahan parkir memang manjadi kendala pihaknya saat ini. Karena membuat suasana lingkungan Sekolah tampak tidak teratur.
“Saat ini kami hanya menunggu pemerintah untuk melaksanakan pembangunan di sekolah ini, setidaknya dapat mengurangi berkeliarnya parkir kendaraan di perkarangan sekolah,” ungkapnya. Senin (4/10)

Dikatakannya, lahan parkir yang ada saat ini masih bersipat sementara karena terbentur dengan dana pembangunan. Pihak sekolah telah berusaha mengajukan ke pihak terkait untuk dapat melaksanakan pembangunan lahan parkir dan jalan menuju lokasi sekolah.

“Kami masih menunggu perkebangan terhadap rencana pemabangunan di sekolah ini, karena belum adanya lahan perkir diperkarangan sekolah sehingga masih banyak kendaraan siswa iyang diletakan di luar sekolah,” imbuhnya.

Sementara, kondisi pekarangan sekolah akan semakin parah jika di lokasi SMK diguyur hujan. Karena dengan lokasi lapangan yang masih jika hujan tiba maka lokasi perkarangan perkantoran akan dipenuhi dengan lumpur dan tanah liat. “Setidaknya dilakukan pembangunan lokasi parkir secepatnnya, selain mempermudah satpam dalam melakukan pengawasan, juga pada saat musim hujan menimbulakan banyaknya lupur dan tanah liat yang mengotori lokasi sekolah,” tambah Erwin salah seorang guru kepada koran ini.

Diharapkannya, untuk menunjang Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dilingkungan SMK Negeri 1 Tebing Tinggi, harus ada perlengkapan fasilitas sekolah yang akan berpengaruh pada masa depan siswa. “Tanpa adanya fasilitas yang mendukung termasuk lahan parkir dilingkungan sekolah digunakan oleh seluruh anggota sekolah sehingga menjadi penghambat dalam melaksanakan KBM maka susah bagi kami untuk cepat mengembangkan dan mengasah kemampuan peserta didik, setidaknya ada perhatian khusus dari pemerintah,” pungkasnya. (K-3)

0 komentar

Posting Komentar

Image and video hosting by TinyPic

    ARSIP BERITA